Robot Trading: Pengertian, Cara Kerja, Jenisnya, Tips

Bisnis105 views

Trading forex adalah salah satu aktivitas yang menguras emosi, setidaknya bagi pemula. Untuk itu, kehadiran robot trading yang bisa membuat trader bertransaksi lebih objektif dan bebas baper bisa jadi solusi.Lantas, apakah robot trading aman digunakan? Bagaimana cara kerjanya? Apakah robot trading lebih menguntungkan? 

Kali ini, kita akan membahas apa itu robot trading dan panduan utama bagi pemula untuk mengoperasikan robot forex trading. Penasaran seperti apa? Baca terus sampai selesai! Simak penjelasan di autotrade gold.

Robot Trading Itu Apa?

Robot trading adalah program komputer atau perangkat lunak (bukan robot fisik) yang dibangun berdasarkan kumpulan kondisi, strategi, dan cara kerja trading, sehingga mampu melakukan jual dan beli forex secara otomatis.

Robot trading atau juga disebut robot forex dibangun oleh programer andal yang ahli dalam forex trading. Robot ini dapat bekerja dengan frekuensi tinggi dan jauh lebih cepat ketimbang trading manual. 

Bagaimana Cara Kerja Robot Trading?

Ada banyak hal yang bisa dikerjakan robot trading. Kebanyakan, robot dipersiapkan untuk memindai dan menafsirkan jutaan bagan forex yang berbeda secara bersamaan dengan cara yang tidak dapat dilakukan manusia.

Beberapa robot trading forex yang lebih sederhana diprogram untuk hanya mengirim sinyal perdagangan ke pedagang, sementara yang lain dapat bertindak berdasarkan sinyal tersebut, misalnya, memutuskan kapan waktu terbaik (atau terburuk) untuk trading.

Jenis Robot Trading

Meski secara umum dibuat untuk menghilangkan elemen-elemen emosional trader, sehingga lebih obyektif, robot trading juga dibuat berdasarkan sistem yang berbeda-beda. Berikut beberapa robot trading yang biasa digunakan di dunia. 

Expert Advisor (EA)

EA adalah perangkat lunak yang bekerja otomatis sesuai perintah trader. Begitu dipasang, EA akan mengelola trading sesuai kriteria yang telah ditentukan trader sebelumnya. Kriteria tersebut dibentuk berdasarkan algoritma yang diprogram dari strategi yang ditentukan trader.

Setelah memahami strategi trader, EA akan bekerja secara otomatis mengeksekusi trading.

Copy Trade

Copy Trade adalah sistem yang memungkinkan trader menyalin perdagangan yang dilakukan investor lain di pasar keuangan. Tujuan copy trading adalah agar trader memiliki posisi yang sama dengan investor yang mereka salin. 

Saat menyalin trader lain, trader tidak mengetahui gambaran umum strategi trader lainnya, tetapi hanya mengikuti langkah trading-nya begitu saja.

Multi-Account Manager (MAM)

MAM memungkinkan trader profesional mengelola beberapa akunnya melalui satu platform saja, meski terdaftar dari berbagai negara. Ini membuat proses menempatkan order dalam jumlah besar ketika menggunakan akun dalam jumlah jadi tak terbatas, sederhana, cepat, dan efisien. Bagi trader profesional, sistem ini akan sangat memudahkan pengelolaan uang dilakukan dalam satu platform dan beberapa klik saja.

Percentage Allocation Management Module (PAMM)

PAMM adalah sistem berbentuk trading forex dengan uang gabungan. Dengan sistem ini, seorang trader dapat mengalokasikan uangnya dalam proporsi yang diinginkan kepada trader/ pengelola uang yang memenuhi syarat pilihannya. 

Trader atau  manajer ini dapat mengelola beberapa akun perdagangan forex menggunakan modal mereka sendiri dan uang yang dikumpulkan tersebut, dengan tujuan untuk menghasilkan keuntungan.

Kesimpulan 

Robot trading adalah alat yang sangat berguna untuk menyukseskan trading. Namun, perlu dicamkan bahwa robot bukan alat sulap yang bisa mengubah Anda menjadi kaya dalam hitungan detik. Anda tetap memiliki andil apakah trading Anda sukses atau sebaliknya.